Wali Songo | Sembilan Wali |
Film Wali Songo menceritakan kisah perang saudara di majapahit, dikisahkan ibu Suri melarikan diri ke Ampel yang dikawal oleh Mahesa Kicak. Secara kebetulan saat itu para Wali sedang berkumpul, melihat para Wali ada disana ibu Suri meminta kepada para Wali untuk membantu mengembalikan kehormatan Majapahit, karena para Wali sendiri memiliki kaitan yang erat dengan Majapahit. Sunan Ampel pun angkat bicara dengan menjelaskan bahwa padepokan didirikan untuk menyebarkan agama Islam, sedangkan untuk mengembalikan kehormatan Majapahit diperlukan tentara untuk bergerak. Disini Mahesa Kecak yang sangat mempunyai ambisi untuk mnjadi penguasa langsung menawarkan diri untuk membangun tentara. Sedangkan para Wali mempunyai pendapat lain bahwa yang paling tepat untuk melaksanakan semua itu adalah Raden Patah, karena dia adalah putera Prabu Brawijaya meskipun dilahirkan dari seorang selir.
Mendengar pendapatnya tidak disetujui Mahesa Kecak langsung meninggalkan sidang. Lanjut cerita Mahesa Kecak berguru kepada Syech Siti Jenar, yang dikisahkan sebagai Wali yang menyeleweng dari ajaran Islam. Permintaan Mahesa Kecak tidak ditolak oleh Syech Siti Jenar tapi juga tidak mengiyakan, akhirnya Mahesa Kecak berkerja sama dengan Adipati Brumbung, tapi akhirnya usahanya tersebut dapat ditumpas oleh Raden Patah. Ingin lihat cerita lebih lanjut belilah VCD atau DVD yang asli dan pastikan bukan bajakan.
0 komentar:
Post a Comment